Cara Membuat Halaman Facebook Untuk Bisnis
RudiEtnovian.Com - Salah satu langkah sukses yang harus dilakukan oleh para pebisnis yang hidup di era digital dan serba online seperti sekarang ini yaitu memanfaatkan Sosial Media sebaik mungkin.
Suka atau pun tidak, kalian juga harus eksis di Sosial Media, terutama yang sedang ramai digunakan (viral). Salah satu sosial media yang bisa kalian gunakan yaitu Facebook.
Mempergunakan akun Facebook untuk pengembangan bisnis yang sedang dijalankan akan lebih baik daripada hanya untuk memposting atau melihat yang tidak bermanfaat.
Buatlah Profil, Halaman dan Grub Facebook untuk setiap bisnis yang kalian jalankan agar para pengguna Facebook dapat mengetahui dan melihat bisnis kalian tersebut.
Berhubung masih ada teman-teman yang belum mengetahui Bagaimana Cara Membuat Halaman Facebook, untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan mengulas kembali Tutorial Cara Membuat Halaman Facebook tersebut.
Berikut ini beberapa langkah yang harus kalian ikuti untuk membuat halaman Facebook.
- Login ke akun Facebook.
- Lalu masuk ke menu Halaman. Terkadang langsung kelihatan di awal tampilan (Beranda). Jika tidak ada, silahkan klik tombol menu yang ada di pojok kanan atas (garis tiga). Lalu, carilah menu halaman disana yang logonya seperti bendera.
- Kemudian klik "+Buat" untuk memulai membuat Halaman Facebook.
- Lalu klik "Mulai" untuk memulai membuat Halaman Facebook.
- Lalu masukan "Nama Halaman" yang diinginkan, lalu klik "Selanjutnya".
- Lalu masukan "Kategori" yang tepat untuk halaman facebook kalian. Pilih dari kategori populer yang disediakan atau kalian bisa ketik sendiri. Jangan lupa klik "Selanjutnya" jika sudah selesai menambahkan kategori halaman.
- Lalu masukan alamat "Website" bisnis kalian. Jika belum punya Website Toko Online silahkan klik "Saya tidak punya situs web" yang ada dibawah. Lalu klik "Selanjutnya". Buat kalian yang ingin membuat Website Toko Online silahkan klik tombol dibawah ini.
- Kemudian, Tambahkan "Foto Sampul" dan "Foto Profil" halaman kalian. Setelah itu klik "Selesai".
Sampai pada tahap ini, Halaman Facebook kalian sudah berhasil dibuat. Tugas selanjutnya yang harus dilakukan yaitu melakukan beberapa pengaturan seperti memasukan nomor whatsapp bisnis, undang teman kalian untuk menyukai halaman baru kalian, dan sebagainya.
Dengan menambahkan nomor whatsapp yang kalian gunakan, pengunjung halaman yang tertarik dengan bisnis yang kalian tawarkan bisa langsung menghubungi kalian melalui nomor whatsapp tersebut.
Demikianlah Tutorial Cara Membuat Halaman Facebook Untuk Bisnis tersebut. Silahkan eksplore lebih jauh halaman tersebut dan lengkapilah semua data bisnis anda disana. Semoga bisa bermanfaat dan jangan sungkan untuk bertanya jika ada yang kurang jelas.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Halaman Facebook Untuk Bisnis"