Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 Sudah Dibuka, Buruan Daftar!!!

RudiEtnovian - Halo semuanya. Gak terasa ya ramadhan sudah memasuki hari ke-6. Semoga semua yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini selalu diberikan kesehatan dan pintu rejekinya semakin terbuka lebar.

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 Sudah Dibuka, Buruan Daftar!!!

Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi informasi menarik seputar dunia pendidikan. Informasi tersebut terkait dengan telah dibukanya Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022.

Sekolah kedinasan ini sampai saat ini masih menjadi perguruan tinggi yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia, terutama bagi mereka yang memang berencana atau bercita-cita ingin bekerja di lembaga pemerintahan.

DAFTAR INSTANSI PEMERINTAHAN

Berikut ini adalah daftar instansi pemerintahan yang sedang membuka pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2022 ini.

  1. Badan Kepegawaian Negara (BKN)
  2. Badan Intelijen Negara (BIN)
  3. Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
  4. Bada Pusat Statistik (BPS)
  5. Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
  6. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
  7. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham)
  8. Kementerian Keuangan (Kemenkeu)
  9. Kementerian Perhubungan

JADWAL PENDAFTARAN

Berikut ini adalah  Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 :

  • Pengumuman Pendaftaran Sekolah Kedinasan mulai tanggal 1-8 April 2022.
  • Pendaftaran Sekolah Kedinasan mulai tanggal 9-30 April 2022.
  • Pelaksanaa Ujian SKD (Seleksi Kompetensi Dasar) dilaksanakan bulan Mei - Juni 2022 (tentative).
  • Pelaksanaan seleksi lanjutan diatur oleh masing-masing sekolah kedinasan.

DOKUMEN PERSYARATAN

Berikut ini adalah beberapa dokumen yang harus dipersiapkan untuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022.

  1. Kartu Keluarga (KK)
  2. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Ijazah
  4. Rapor SMA/Sederajat
  5. Pas Foto
  6. Dokumen lain sesuai dengan ketentuan instansi yang akan dilamar.

CARA PENDAFTARAN

Berikut ini adalah Cara Melakukan Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022.

  1. Masuk ke portal SSCASN.
  2. Kemudian pilih menu sekolah kedinasan untuk masuk ke portal sekolah kedinasan yang diinginkan.
  3. Lalu untuk membuat akun dan mencetak Kartu Informasi Akun dilakukan melalui laman DIKDIN.
  4. Lalu Login menggunakan NIK dan Password yang telah didaftarkan.
  5. Setelah itu lakukan swafoto, mendaftar sekolah dan jurusan yang tersedia serta melengkapi form isian. Pelamar hanya bisa mendaftar di 1 Sekolah Kedinasan saja.
  6. Kemudian masukan nilai dan isi biodata.
  7. Lalu upload (unggah) dokumen sesuai dengan persyaratan.
  8. Cek ulang isian yang telah dilengkapi (resume). Jangan sampai ada yang salah ya, karena nanti tidak bisa dirubah lagi.
  9. Setelah benar semua silahkan klik Kirim.
  10. Lalu cek kembali hasil verifikasi.
  11. Jika pelamar dinyatakan lulus verifikasi, maka akan menerima kode billing sebagai kode untuk pembayaran tes seleksi.
  12. Lalu lakukan pembayaran dan verifikasi pembayaran untuk mendapatkan Kartu Ujian.
  13. Kemudian pelamar akan mengikuti tes seleksi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
  14. Cek hasil kelulusan tes seleksi.
  15. Jika dinyatakan lulus dan dinyatakan diterima di sekolah kedinasan, segera hubungi instansi atau sekolah kedinasan terkait untuk proses selanjutnya.

Nah, itulah beberapa informasi terkait Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 yang dapat saya sampaikan.

Jika masih ada yang belum jelas silahkan untuk langsung mengunjungi website resmi Sekolah Kedinasan.

Nah, bagi teman-teman yang mungkin sedang mencari informasi terkait Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 tersebut, buruan segera daftar ya.

Jangan lupa untuk share informasi ini kepada teman atau saudara yang lainnya. Semoga berhasil ya.

Rudi Etnovian
Rudi Etnovian Seorang Blogger yang Menyediakan Layanan Pembuatan Website, Layanan Internet Murah dan Layanan Instal Ulang Windows Komputer

Posting Komentar untuk "Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2022 Sudah Dibuka, Buruan Daftar!!!"